Kasus Lagi, Seorang Penumpang United Airlines Tersengat Kalajengking - Reservasi Travel Blog

Kasus Lagi, Seorang Penumpang United Airlines Tersengat Kalajengking

Travel News171
Kasus Lagi, Seorang Penumpang United Airlines Tersengat Kalajengking shutterstock

Travel Blog Reservasi – Belum usai kasus seorang dokter yang diseret di pesawat United Airlines gara-gara overbooking, kini muncul lagi kasus yang berbeda namun menjadi perhatian banyak orang di dunia penerbangan.

Pada hari yang sama dengan kasus penyeretan penumpang United Airline, ternyata ada seorang penumpang yang disengat seekor kalajengking di pesawat tujuan Houston ke Calgary. Kalajengking itu tiba-tiba jatuh dari atas bagasi kemudian menimpa kepala Richard Bell.

Saat itu Bell sedang menyantap makan siangnya di pesawat. Ia bersama istrinya berada di kelas bisnis.

“Suami saya merasa ada sesuatu di kepalanya. Kemudian ia menangkap sesuatu tersebut hingga jatuh ke meja makan siangnya. Saat ia menangkap itulah tangannya disengat oleh kalajengking tersebut” ungkap Linda, istri Richard Bell menceritakannya pada CNN pada Jumat (14/4/2017).

Keluarga Bell memang baru saja kembali dari liburan. Linda menceritakan saat itu pramugari langsung mengambil kalajengking itu dan membuangnya di toilet pesawat kemudian langsung menekan tombol flush sehingga kalajengking itu tersedot dengan cepat.

shutterstock

“Petugas kami langsung menolong penumpang yang tersengat kalajengking dan berkonsultasi dengan MedLink, petugas kesehatan di bandara yang langsung menangani hal tersebut. Kejadian tersebut tidak sampai mengancam nyawa penumpang” jelas United Airlines tak menampik berita yang beredar.

“Saat masih berada di pesawat, seorang penumpang memberi obat Benadryl agar suaminya tidak alergi terhadap sengatan kalajengking”, cerita Linda Bell.

Linda juga mengungkapkan bahwa United Airlines sudah meminta maaf dan memberikan kompensasi atas terjadinya insiden sengatan kalajengking di kabin pesawat. Namun Linda tak mengungkapkan berapa kompensasi yang didapatkannya dari United Airline yang saat ini namanya tengah terpuruk gara-gara kasus penyeretan seorang Dokter keturunan Vietnam Amerika di kabin pesawat.

Meskipun kasus sengatan kalajengking termasuk kasus yang langka, namun kasus serupa pernah terjadi pada tahun 2015 di pesawat Alaska Airlines yang terbang dari Los Angeles ke Portland, Oregon.

Kemanapun tujuan liburanmu, cari tiket pesawat dan reservasi hotel hanya di Reservasi.com. Download aplikasi Reservasi di Andorid dan iPhone untuk mendapatkan diskon khusus dan harga ekslusif.

dzulfikar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *