Foto Editan Kota Tua yang Tampak Nyata - Reservasi Travel Blog

Foto Editan Kota Tua yang Tampak Nyata

Travel Photography286
Foto Editan Kota Tua yang Tampak Nyata

Travel Blog Reservasi – Foto editan kota tua yang dibuat oleh Adrian Sommeling ini benar-benar tampak seperti nyata. Adrian bak seorang raksasa yang sedang memegang kamera sambil terlihat seperti menurunkan seorang anak kecil dengan latar Museum Fatahillah di Kota Tua Jakarta.

Dilansir dari photogrist, Adrian Sommeling merupakan seorang fotografer, digital artist, graphic designer dan juga web developer berusia 49 tahun yang tinggal di Belanda.

Baca juga 16 Foto Travel Pemenang SIPA Award 2016

Adrian menggunakan software pengolah foto digital untuk menghasilkan gambar-gambar yang benar-benar tampak nyata meskipun sesungguhnya tak masuk akal.

Ia kerap bereksperimen bersama anaknya yang juga dijadikan sebagai tokoh utama dalam setiap tema foto-fotonya.

Adrian sudah mahir menggambar dan juga melukis sejak usianya masih empat tahun. Adrian mengatakan bahwa salah satu inspirasi utamanya adalah anak-anaknya sendiri.

Ketika ia melihat kejenakaan anak-anak, ia jadi mengingat masa-masa kecilnya dulu. Itulah yang sebetulnya ingin ia bagi dalam foto-foto editannya yang bercerita.

Seperti dalam film The Matrix

foto-editan-adrian-sommeling-1

Alangkah Senangnya bisa Terbang

foto-editan-adrian-sommeling-2

Bermain di Hutan Sendirian?

foto-editan-adrian-sommeling-3

Siapa mau terbang dengan Permadani ajaib?

foto-editan-adrian-sommeling-5

Dayung terus Ayah…

foto-editan-adrian-sommeling-6

Cocokkan Waktunya

foto-editan-adrian-sommeling-7

Romantis

foto-editan-adrian-sommeling-8

Pencuri Cilik

foto-editan-adrian-sommeling-9

Sumber Adrian Sommeling

Kemanapun tujuan liburanmu, cari tiket pesawat dan reservasi hotel hanya di Reservasi.com. Download aplikasi Reservasi di Andorid dan iPhone untuk mendapatkan diskon khusus dan harga ekslusif.

dzulfikar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *