Festival Bakar Tongkang 2017 Hadirkan Ritual yang Paling Ditunggu di Riau

Travel Blog Reservasi – Festival Bakar Tongkang adalah acara budaya yang dilakukan di Riau untuk memperingati kehadiran masyarakat Tionghoa ke tanah Bagansiapiapi pada tahun 1820.
Ritual Bakar Tongkang
Pada festival ini akan ada ritual atau upacara bakar tongkang yang dilakukan sebagai simbol bahwa masyarakat Tionghoa di Bagansiapiapi tak akan kembali lagi ke tanah leluhur dan berjanji untuk mengembangkan diri di kota yang punya julukan Hong Kong van Andalas.
Ritual yang dikenal dengan nama Go Gek Cap Lak dalam bahasa Hokkiein ini sudah berlangsung sejak 134 tahun silam. Pada zaman orde baru, ritual ini sempat dilarang. Namun, sejak era kepemimpinan Gus Dur larangan terhadap ritual ini dihapuskan.
Aktivitas di Festival Bakar Tongkang
Untuk tahun ini, belum ada informasi detail mengenai Festival Bakar Tongkang.
Tetapi kalau dilihat dari tahun sebelumnya, biasanya akan diawali dengan sembahyang di kelenteng Ing Hok Kiong yang merupakan kelenteng tertua di kawasan Pekong Besar.
Lalu acara pun dilanjutkan dengan arak-arakan ke tempat pembakaran hingga berlanjut ke prosesi pembakaran di hari berikutnya.
Prosesi pembakaran tongkang biasanya diawali dengan menetapkan posisi haluan tongkang sesuai petunjuk Dewa Kie Ong Ya atau Dewa laut.
Setelah mengetahui posisinya, tongkang akan diletakkan pada posisi pembakaran dan kertas sembahyang ditimbun dekat lambung kapal yang siap untuk dibakar.
Pelaksanaan Festival Bakar Tongkang
- Rencananya Festival Bakar Tongkang 2017 akan hadir pada bulan Juli 2017.
- Lokasi Festival Bakar Tongkang akan berlangsung di kota Bagansiapiapi, kabupaten Rokan Hilir, Riau.
Festival Budaya Indonesia di Bulan Juli
Di bulan Juli, kamu tak hanya bisa datang ke Festival Bakar Tongkang. Kamu juga bisa datang ke festival-festival lainnya, seperti berikut :
- Upacara Kasada Bromo 2017 yang kemungkinan besar akan dilaksanakan pada tanggal 9 – 10 Juli 2017. Acara ini akan dimulai pada 9 Juli malam di Pura Luhur Poten yang lokasinya ada di Kaki Gunung Bromo.
- Erau International Folklore Art Festival 2017 yang rencananya berlangsung tanggal 22 – 30 Juli 2017. Di sini akan ada kegiatan berupa upacara adat kesultanan yang berlangsung selama tujuh malam di Keraton Kutai Kartanegara Ing Martadipura.
Baca juga festival lainnya:
- Pesona Ragam Budaya Indonesia di Festival Danau Toba 2017
- Berburu Kebahagiaan dan Pengalaman Spesial di BaliSpirit Festival 2017
- Jelajah Budaya di Festival Krakatau Lampung 2017
Kemanapun tujuan liburanmu, cari tiket pesawat dan reservasi hotel hanya di Reservasi.com. Download aplikasi Reservasi di Andorid dan iPhone untuk mendapatkan diskon khusus dan harga ekslusif.